Gokart indoor menjadi tren baru di kalangan komunitas otomotif Indonesia. Salah satu destinasi gokart yang populer adalah Barcode Gokart. Baru-baru ini, sirkuit yang terletak di kawasan Tangerang Selatan ini menjadi tuan rumah bagi media gathering yang diadakan oleh BMW Astra.

Acara yang mengundang sekitar 80 jurnalis otomotif nasional tersebut menyuguhkan pengalaman seru balapan gokart. Para peserta mengikuti sesi Beginner dan Qualifying untuk menguji kemampuan mereka sebelum melaju ke babak Final. Hanya delapan jurnalis dengan catatan waktu terbaik yang berhak bertarung di babak penentuan.

Meski bersifat fun, suasana kompetisi tetap terasa. Para jurnalis saling kejar-mengejar di atas lintasan, menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam mengendalikan gokart listrik. Pihak penyelenggara juga menyiapkan hadiah menarik bagi para pemenang di tiga posisi teratas.

Selain balapan gokart, para peserta juga berkesempatan mencoba simulator balap canggih yang tersedia di lokasi. Simulator ini menjadi hiburan tersendiri bagi jurnalis yang sedang menunggu giliran turun ke lintasan, sekaligus menambah elemen kompetisi dalam acara tersebut.

Barcode Gokart memang menjadi pilihan tepat bagi komunitas otomotif, korporasi, dan pihak-pihak lain untuk menyelenggarakan acara istimewa yang penuh adrenalin dan keakraban. Dengan fasilitas lengkap, seperti trek gokart indoor berstandar internasional, Barcode Cafe, dan simulator balap, Barcode Gokart menawarkan pengalaman balap yang tak terlupakan.

Bagi Anda yang ingin merasakan sensasi balapan di Barcode Gokart, kunjungi situs resminya untuk membeli tiket. Nikmati pengalaman balapan seru dan buktikan kemampuan Anda di atas lintasan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini