Antisipasi lonjakan kebutuhan servis kendaraan jelang mudik Lebaran 2025, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meningkatkan kesiapan layanan purna jualnya. Sebanyak 70 bengkel siaga disebar di seluruh Indonesia, siap melayani para pemudik mulai 28 Maret hingga 3 April 2025.

Dari total tersebut, 60 merupakan outlet roda empat dan 10 lainnya adalah outlet roda dua. Pelepasan tim pendukung mudik, yang terdiri dari 8 unit service car dan 2 unit service bike, dilakukan secara simbolis di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Jumat (14/3/2025).

Hariadi, Assistant to Aftersales Department Head of Service PT SIS, menyatakan bahwa penambahan jumlah bengkel siaga tahun ini difokuskan pada wilayah Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi, sebagai respon terhadap peningkatan permintaan layanan di daerah-daerah tersebut.

"Tahun lalu kami sudah membantu banyak konsumen selama periode mudik. Kami tidak ingin konsumen Suzuki terkendala dan tidak bisa mudik dengan nyaman," ujar Hariadi.

Lebih dari sekadar layanan servis, Suzuki juga memanjakan pelanggan yang menunggu kendaraannya diperbaiki. Area tunggu yang nyaman disediakan, lengkap dengan hiburan, snack, minuman segar, serta hadiah menarik.

Diskon Spesial Spare Part untuk APV, Ertiga, dan XL7

Kabar gembira bagi pemilik Suzuki APV, Ertiga, dan XL7! Suzuki menghadirkan program "SERASI" (Service Ramadhan Suzuki), menawarkan diskon hingga 15% untuk 39 jenis spare part yang diganti di bengkel resmi Suzuki. Program ini berlaku secara nasional mulai 27 Februari hingga 3 April 2025.

Sebaran Bengkel Siaga Suzuki:

  • Banten dan Jabodetabek: 7 outlet roda empat, 2 outlet roda dua
  • Jawa Barat: 11 outlet roda empat dan 2 outlet roda dua
  • Jawa Tengah dan DIY: 16 outlet roda empat dan 4 outlet roda dua
  • Jawa Timur: 12 outlet roda empat dan 2 outlet roda dua
  • Sumatera: 8 outlet roda empat
  • Kalimantan: 2 outlet roda empat
  • Sulawesi: 1 outlet roda empat
  • Bali: 3 outlet roda empat

Untuk informasi lebih lanjut mengenai lokasi Bengkel Siaga Suzuki dan layanan Suzuki Emergency Road Assistance (SERA), pelanggan dapat menghubungi Halo Suzuki di nomor bebas pulsa 0800-1100-800 (24 jam), menggunakan virtual assistant (chatbot) melalui WhatsApp Halo Suzuki 0811-1993-0800, mengunjungi website resmi Suzuki di www.suzuki.co.id, atau berinteraksi melalui media sosial @bengkelsiaga_suzuki. Informasi juga dapat diakses melalui aplikasi MySuzuki yang saat ini tersedia di platform Android.

Dengan kesiapan bengkel siaga dan promo menarik, Suzuki berharap dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pemudik Lebaran 2025.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini