Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru-baru ini memperkenalkan pilihan warna dan grafis baru untuk skuter matik (skutik) maxi mereka, Yamaha XMAX. sentuhan estetika ini memberikan nuansa baru pada XMAX, menambah daya tariknya di segmen motor skutik premium.

Varian XMAX Connected Prestige Grey yang sebelumnya hadir dengan warna Elixir Dark Silver kini tampil dengan warna yang lebih premium, yakni Elixir Blue. Warna baru ini mengesankan karakter sporty dan elegan, sekaligus memperkuat aura eksklusif motor ini.

Selain perubahan warna, seluruh varian XMAX Connected juga mendapat penyegaran pada grafisnya. Pola grafis yang lebih tegas, minimalis, dan sporty kini hadir di bagian boomerang motor, bergeser dari posisi sebelumnya di buritan.

"Pembaruan grafis ini kami lakukan untuk menjawab kebutuhan gaya hidup konsumen pecinta motor skutik premium. XMAX Connected bukan hanya menawarkan performa mesin yang bertenaga, tetapi juga tampilan yang memukau," ujar Rifki Maulana, Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Perubahan pada XMAX ini memang hanya berkutat pada tampilan, sementara spesifikasi teknisnya tetap sama. Heart of the machine pada motor ini adalah mesin Blue Core 250cc, 4-katup, berpendingin cairan, yang menghasilkan tenaga maksimum sebesar 16,8 kW/7.000 rpm dan torsi maksimum 24,3 Nm/5.500rpm.

Untuk memastikan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman, XMAX Connected dilengkapi dengan fitur Traction Control System (TCS). Fitur ini membantu meminimalisir selip ban belakang saat berakselerasi di permukaan jalan yang licin, memberikan pengendalian yang lebih baik.

XMAX Connected saat ini ditawarkan dengan harga Rp 66.855.000. Sementara itu, varian XMAX TechMAX dibanderol dengan harga Rp 72.115.000. Harga tersebut merupakan rekomendasi On the Road Jakarta. Dengan tampilan baru yang premium dan sporty, Yamaha XMAX siap menjadi pilihan yang tepat bagi pengendara yang menginginkan pengalaman berkendara maksimal di segmen skutik besar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini