Neta Auto Indonesia (NAI) meluncurkan SUV listrik terbarunya, Neta X, di Indonesia. Mobil tersebut hadir dengan harga yang kompetitif, mulai dari Rp 428 juta untuk varian terendahnya.

Menurut Vice President Neta Auto Overseas Alan Zhou, Neta X merupakan tulang punggung penjualan di China dan telah menerima ribuan pesanan yang belum terpenuhi di Thailand. Ia yakin bahwa mobil ini dapat menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia.

Mobil ini diproduksi secara lokal melalui skema completely knock down (CKD) di pabrik PT Handal Indonesia Motor (HIM), sementara baterainya dipasok oleh Gotion yang juga diproduksi di Indonesia. Dengan langkah ini, Neta Auto ingin memberikan pengalaman terbaik bagi konsumen Indonesia.

Neta X memiliki dimensi yang lebih besar dari Corolla Cross dan BYD Atto 3, yaitu dengan panjang 4.619 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.628 mm, serta sumbu roda 2.770 mm.

Dari segi performa, Neta X dibekali motor listrik bertenaga 160 dk dan torsi 201 Nm, mampu melesat hingga kecepatan maksimum 150 km/jam. Baterainya berkapasitas 63,56 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 480 km (NEDC) dalam satu kali pengisian daya penuh.

Pengisian ulang daya juga dapat dilakukan dengan cepat melalui DC Charging (colokan type 2 CCS2) dalam waktu 30-80% hanya dalam 30 menit. Tersedia juga opsi pengisian daya AC yang lebih lama.

Neta X dilengkapi dengan 16 fitur keselamatan ADAS, termasuk Forward Collision Warning (FCW), Autonomous Emergency Braking (AEB), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Lane Keeping Assist (LKA). Selain itu, mobil ini memiliki enam airbag, V2L, koneksi cerdas, dan aplikasi Neta Auto App untuk menghubungkan mobil dengan pengendaranya.

Neta X hadir dalam dua varian, yaitu 500 Elite dan 500 Supreme. Varian Elite 500 dibanderol Rp 428.000.000, sementara varian 500 Supreme seharga Rp 448.000.000.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini