Mandalika, – Para pebalap Honda di ajang MotoGP akan dibekali motor operasional istimewa berupa motor listrik Honda EM1 e: dan motor Honda PCX 160. Kedua kendaraan roda dua unggulan Honda tersebut akan menjadi tunggangan para pembalap dan tim selama berlangsungnya balapan di Sirkuit Mandalika.
PT Astra Honda Motor (AHM) menyediakan empat unit Honda EM1 e: dan dua unit Honda PCX 160 dengan desain livery khusus Repsol Honda Team (RHT). Terinspirasi dari livery ikonik tim balap tersebut, motor-motor ini didominasi warna biru-merah dengan sentuhan oranye dari Repsol.
Honda EM1 e: dan Honda PCX 160 bernomor 36 dan 10 akan dikendarai oleh Joan Mir dan Luca Marini. Ini menandai momen bersejarah, karena untuk pertama kalinya sepeda motor listrik akan digunakan sebagai kendaraan operasional di Sirkuit Mandalika selama balapan MotoGP.
"Kesuksesan Honda EM1 e: dalam berbagai acara bergengsi di Indonesia membuat kami yakin bahwa motor listrik karya anak bangsa ini dapat memenuhi kebutuhan operasional Repsol Honda Team di MotoGP Mandalika," ujar Direktur Marketing AHM Octavianus Dwi.
Honda EM1 e: dikenal dengan performanya yang halus dan responsif, layaknya sensasi mengendarai sepeda motor konvensional. Motor listrik ini dibekali motor penggerak bertenaga 1,7 kW dan baterai MPP e: yang dapat dilepas-pasang. Pengisian daya dapat dilakukan dengan Honda Power Pack Charger e: dalam waktu sekitar 2,7 jam (25%-75%) atau 6 jam (0%-100%).
Sementara itu, Honda PCX 160 hadir dengan performa mesin 160cc yang menghasilkan tenaga maksimal 11,8 kW pada 8500 rpm dan torsi puncak 14,7 Nm pada 6500 rpm. Seluruh varian Honda PCX 160 dilengkapi Honda Smart Key yang dilengkapi alarm dan answer back system.
Selain untuk tim Repsol Honda Team, Honda juga menyediakan Honda EM1 e: dan Honda PCX 160 dengan livery khusus untuk tim satelit Castrol Honda LCR dan Idemitsu Honda LCR. Motor-motor tersebut akan menjadi kendaraan operasional Johann Zarco dan Takaaki Nakagami beserta tim mereka.
Kehadiran motor operasional elektrik dan bertenaga tinggi ini diharapkan dapat mendukung perjuangan para pebalap Honda di MotoGP Mandalika. Selain itu, penggunaan Honda EM1 e: juga menjadi bukti komitmen Honda dalam mempromosikan teknologi ramah lingkungan di ajang balap motor internasional.